oleh Aulia Rahman, SH
Menjelang setahun masa periode jabatan SBY-Boediono ada sebagian kelompok yang selama ini kontra terhadap pemerintahan SBY-Boediono bermaksud untuk mengadakan aksi menggulingkan kursi kepresidenan SBY dengan mengerahkan masa untuk berunjukrasa diberbagai tempat.
Situasi ini beralaskan sebuah ideologi yang saat ini berusaha dianut oleh bangsa Indonesia, Ideologi Demokrasi Pancasila yang dimana rakyat indonesia diberikan kesempatan untuk menyampaikan aspirasinya secara bebas dipublik dengan menjunjung tinggi asaz pancasila, namun sampai saat ini ideologi demokrasi pancasila seakan berjalan sendiri-sendiri.
Asaz demokrasi ditegakkan, rakyat boleh menyuarakan suara/aspirasinya namun ideologi pancasila yang benar-benar ideologi asli bangsa ini hilang ditelan reformasi yang digulirkan oleh Amin Rais dan kawan-kawan, padahal perintis gerakan reformasi tidak pernah bermaksud menghilangkan pancasila bahkan atas landasan pancasila Amin Rais atas nama rakyat Indonesia berhasil melengserkan presiden terawet di Indonesia yakni H.M. Soeharto(alm).
Para wakil rakyat yang pada jaman kekosongan hukum (masa reformasi sampai masa megawati) itu yang membuat rincuh ideologi bangsa pancasila menjadi demokrasi pancasila, sehingga dari rakyat miskin bahkan yang termargin pun brani bersuara tapi tak santun, contohnya sebuah kekalahan/kekecewaan saat pemilu akan dibawa teruz sampai mati,buktinya masih ada golongan yang sampai saat ini ingin menggulingkan Presiden hanya karena berbeda pandangan/lawan politik.
Untuk generasi muda mari kita bersama-sama membulatkan tekat kita untuk menjadi warga negara indonesia (WNI) yang khafah, kita dukung program pemerintah yang positif dan mari membangun bangsa dari keluarga kita lingkungan kita dengan berpegang teguh pada Ideologi Pancasila sesuai dengan Butir-butir pancasila dan beribadah sesuai dengan keyakinan masing-masing, saya yakin Indonesia sejahtera bila jama’ah haji yang saat ini menunaikan rukun Islam yang terakir ini ikut serta mendoakan Indonesia agar, makmur dan sejahtera, semboyan kita tetap Bhineka Tunggal Ika, Merdeka atau Mati… Allahu Akbar….
LMC Motivator
Ikuti dialog motivasi bersama Aulia Rahman Wonderful success bersama Kank Hari Santoso
Setiap Jumat Minggu Ke2 dan Ke4 tiap bulan, jam 09.00 -10.00 Wib
di Radio Carolina 1080 AM
LMC Motivator
Ikuti dialog motivasi bersama Aulia Rahman Wonderful success bersama Kank Hari Santoso
Setiap Jumat Minggu Ke2 dan Ke4 tiap bulan, jam 09.00 -10.00 Wib
di Radio Carolina 1080 AM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih atas kunjungan dan Komentar Anda.
Kunjungi pula :
Fan Page : www.facebook.com/auliarahmanpakguru
Twitter : @auliapakguru